Dudu adalah anak yang dikenal baik hati. Ia sering menolong temannya yang kesulitan dan juga ramah pada semua orang. Ia juga sangat suka belajar dan rajin ke sekolah. Cita-citanya ingin menjelajahi seluruh kota di dunia. 




Suatu hari, ia pulang sekolah sendirian. Saat itu, ia bertemu dengan seorang peri. Peri itu memberikan sebuah tas untuknya.
“Bawalah tas ini bersamamu. Kau adalah anak yang baik hati. Aku ingin memberikan hadiah untukmu,” kata Peri tersebut.

“Terima kasih, Peri,” ucap Dudu. Anak itu pun membawa tas yang diberikan si Peri.
Saat sampai di rumah, ia membuka tas tersebut. Ia terkejut karena ada banyak buku pelajaran di dalamnya. Ia pun mengambil satu persatu buku itu dan membacanya. Dan ajaib, setiap membuka sebuah buku, maka ia akan masuk ke buku itu.

Buku yang diberikan si Peri adalah buku tentang menjelajah dunia. Si Anak pun merasa sangat beruntung karena bisa berkeliling dunia dengan membaca buku-buku pemberian si Peri. Ia pun semakin rajin dan giat belajar.

Nasihat :Belajarlah dengan rajin dan tekun. Gantungkan cita-citamu setinggi langit. Raihlah cita-cita dengan ilmu pengetahuan yang kamu miliki.